Mengenal Struktur file pada Linux
Table of Contents
Pengertian File
Disini kita akan membahas tentang apa definisi dari file. File adalah sekumpulan data atau informasi yang saling terhubung atau berhubung sesuai dengan tujuan pembuatnya.
Data pada file dapat terdiri dari
- data numerik atau angka
- data alfanumerik biner
- data text
File pada sistem operasi Linux memiliki ciri yang berbeda dengan file yang terdapat pada sistem operasi lain.
Ciri-ciri atau sifat file yang terdapat pada Linux adalah sebagai berikut
- File Linux bersifat case sensitive
- Nama file boleh panjang, maksimal 256 karakter
- Ekstensi boleh lebih dari satu
- Tidak ada ekstensi wajib
File Linux juga dibedakan ke dalam beberapa kategori, yaitu sebagai berikut
- File biasanya kita temukan berupa file teks dengan format standar ASCII dan file teks dengan format non ASCII
- File teks yang dibuat dari perintah dalam format ASCII biasanya merupakan file script yang dapat dieksekusi
- File biner
- Direktori
- Link atau keterkaitan
- Device atau perangkat keras atau hardware
Jika digambarkan dalam sebuah bagan, struktur file Linux akan menyerupai struktur pohon yang bercabang ke bawah. Susunan selengkapnya dapat kalian lihat di bawah ini.
Nama Direktori | Fungsi |
/ | Direktori paling atas atau paling awal dalam struktur file pada sistem operasi Linux |
/bin | Berisi command atau perintah umum yang digunakan sistem, administrator dan user |
/boot | Berisi file startup yang dibutuhkan pada saat awal komputer dinyalakan |
/dev | Berisi referensi perangkat keras atau hardware sebagai komponen dalam central processing unit (CPU) |
/etc | Berisi file konfigurasi sistem |
/home | Sebagai direktori umum untuk semua kategori user termasuk sebagai tempat menyimpan dokumen |
/initrd | Berisi file informasi untuk booting |
/lib | Berisi file-file library yang digunakan oleh semua jenis program yang dibutuhkan sistem |
/mnt | Berfungsi mengaitkan perangkat keras atau hardware seperti disket, CD-ROM, atau USB flashdisk |
/opt | Berfungsi sebagai tempat untuk software tambahan |
/root | Berfungsi sebagai home dari user administrator |
/sbin | Berisi command atau perintah yang digunakan sistem dan administrator |
/tmp | Berisi file temporari atau file tidak permanen |
/usr | Berisi program, libraries, dokumentasi dan hal-hal yang terkait dengan user |
/var | Berfungsi sebagai media penyimpanan untuk semua file variabel dan file sementara atau log |
Artikel Terkait
- 1 Mengenal Cara Kerja Sistem Operasi, Jenis Sistem Operasi dan Perbedaan Sistem Operasi Stan Alone dan Multiuser
- 2 Sejarah Sistem Operasi Linux dan Macam-macam Distro Linux
- 3 Macam-macam Distro Linux Yang Terkenal dan Banyak Digunakan Saat Ini
- 4 Cara Mengoperasikan Linux melalui Command Line Interface (CLI)
- 5 Mengenal Struktur file pada Linux
- 6 Mengenal Cara Memberi Perintah atau Command Pada Sistem Operasi Linux
- 7 Mengenal Apa itu Window Manager dan Fungsinya