Mengenal Rumus Bangun Datar Dan Macam-macam Bangun Datar Matematika

Table of Contents

Mengenal Bangun Datar

Bangun datar adalah suatu bentuk gambar dua dimensi pada suatu benda. Jadi pada dasarnya bangun datar adalah bangun dua dimensi.


Macam-macam Bangun Datar

Terdapat beberapa macam atau jenis dari bangun datar, diantaranya adalah
  1. Bujur Sangkar atau Persegi
  2. Persegi Panjang
  3. Jajaran Genjang
  4. Trapesium
  5. Belah Ketupat
  6. Layang-layang
  7. Segitiga
  8. Lingkaran


Rumus Luas dan Keliling Bangun Datar

Persegi Atau Bujur Sangkar

Bujur sangkar atau persegi adalah bangun datar yang terdiri dari empat buah sisi yang sama panjangnya.

Rumus Keliling Bujur Sangkar Atau Persegi

Keliling bujur sangkar atau persegi adalah empat di kali panjang sisi. Atau dapat kita tuliskan menjadi.
Keliling bujur sangkar atau persegi = 4 x s

Rumus Luas Bujur Sangkar atau Persegi

Rumus luas bujur sangkar atau persegi adalah panjang sisi pangkat dua. Atau bisa kita tuliskan menjadi.
Luas bujur sangkar atau persegi = s x s


Persegi Panjang

Persegi panjang adalah bangun datar memiliki bentuk serupa dengan bujur sangkar, tapi pada dua sisi yang berhadapan lebih pendek atau lebih panjang dari dua sisi yang lainnya.

Sisi yang panjang disebut panjang, sedangkan yang pendek disebut lebar.

Rumus Menghitung Keliling Persegi Panjang

Rumus keliling persegi panjang adalah dua kali panjang ditambah dua kali lebar. Atau dapat kita tuliskan sebagai berikut.
Keliling persegi panjang = (2 x p) + (2 x l)
Atau
2 x (p + l)

Rumus menghitung luas persegi panjang

Rumus luas persegi panjang adalah panjang di kali lebar. Atau dapat kita tuliskan menjadi.
Luas persegi panjang = p x l


Jajaran Genjang

Jajaran genjang sering disebut juga sebagai jajar genjang.

Rumus Keliling Jajaran Genjang atau Jajar Genjang

Rumus keliling jajar genjang atau jajaran genjang adalah dua kali panjang tambah dua kali lebar. Atau kita dapat menuliskannya seperti.
Keliling jajaran genjang = (2 x p) + (2 x l)
Atau
2 x (p + l)

Rumus Luas Jajaran Genjang

Rumus luas jajaran genjang adalah alas di kali tinggi. Atau kita tuliskan menjadi
Luas Jajaran Genjang = a x t


Trapesium

Rumus keliling trapesium

Rumus keliling trapesium adalah jumlah dari ke empat sisinya. Atau sisi satu tambah sisi dua tambah sisi tiga tambah sisi empat. Jika kita menuliskan dalam rumus menjadi.
Keliling trapesium = S1 + S2 + S3 + S4

Rumus Luas Trapesium

Rumus luas trapesium adalah jumlah panjang sisi atas ditambah panjang sisi bawah dikali tinggi di bagi dua. Atau kita dapat menulisnya menjadi.
Luas Trapesium = ((S1 + S2) x t )/2


Belah Ketupat

Rumus Keliling Belah Ketupat

Rumus keliling belah ketupat adalah jumlah dari ke empat panjang sisinya. Atau kita dapat menuliskannya menjadi.
Keliling belah ketupat = S1 + S2 + S3 + S4

Rumus Luas Belah Ketupat

Rumus luas belah ketupat adalah hasil perkalian antara dua diagonal atau perpotongan antar titik yang saling berhadapan di bagi dengan dua. Kita dapat menulis rumusnya menjadi.
Luas Belah Ketupat = (D1 x D2)/2


Layang-layang

Rumus Keliling Layang-layang

Rumus keliling layang-layang adalah hasil penjumlahan dari dua kali panjang ditambah dua kali lebar. Atau kita dapat menulisnya menjadi
Keliling layang layang = (2 x p) + (2 x l)
Atau
2 x (p + l)

Rumus Luas Layang-layang

Rumus luas layang-layang adalah hasil kali diagonal satu dan dua dibagi dua. Atau kita dapat menulisnya sebagai berikut.
Luas Layang-layang = (D1 x D2)/2


Segitiga

Rumus Keliling Segitiga

Rumus keliling segitiga adalah panjang sisi satu ditambah sisi dua ditambah sisi tiga. Atau kita dapat menuliskan menjadi.
Keliling Segitiga = S1 + S2 + S3

Rumus Luas Segitiga

Rumus luas segitiga adalah setengah di kali panjang alas di kali tinggi. Atau kita dapat menulisnya menjadi
Luas Segitiga = 1/2 x a x t


Lingkaran

Rumus Keliling Lingkaran

Rumus keliling lingkaran adalah perkalian phi(Π = 3,14) dan Diameter lingkaran. Atau bisa juga 2 dikali phi(Π = 3,14) dikali jari-jari. Kita dapat menuliskan rumusnya sebagai berikut.
Keliling lingkaran = phi(Π = 3,14) x D
Atau
Keliling Lingkaran = 2 x phi(Π = 3,14) x r

Rumus Luas Lingkaran

Rumus luas lingkaran adalah hasil kali phi(Π = 3,14) dengan jari-jari pangkat dua. Atau kita dapat menuliskannya menjadi.
Luas lingkaran = phi(Π = 3,14) x r2

Rumus Bangun Datar Dan Macam-macam Bangun Datar