Yang Harus Kalian Ketahui Tentang Permainan Tenis Meja

Table of Contents

Permainan tenis meja atau bola ping pong adalah sebuah olahraga yang dimaninak oleh dua orang dalam hal ini untuk tunggal, atau dua pasangan untuk pemain ganda. Permainan bola ping pong ini dimainkan menggunakan raket yang terbuat dari bahan papan kayu yang di lapisi karet pada bagian permukaannya. Raket pada permainan ping pong disebut sebagai bet.

Sejarah Permainan Tenis Meja atau Ping Pong

Permainan tenis meja awalnya sangat populer di Inggris, yaitu sejak abad ke 19 dengan nama ping pong. Permainan ini sangat digemari terutama sering dimainkan pada saat setelah melakukan makan malam. Selain nama pingpong tenis meja juga disebut dengan gossima dan whiff whaff.


Secara umum istilah atau nama permainan tenis meja yang diterima oleh seluruh dunia adalah "ping pong". Awalnya nama ping pong digunakan semua negara namun perusahaan asal Inggris J. Jaques & Son Ltd menggunakan nama tersebut sebagai merek dagang pada tahun 1901.


Nama ping pong sendiri di ubah menjadi table tennis atau tenis meja pada Pekan Olahraga nasional (PON) pertama di Solo, dan saat itu tenis meja sudah dipertandingkan.




Peralatan Permainan Tenis Meja atau Ping Pong

Secara umum untuk ukuran, berat dan bentuk raket dalam permainan bola ping pong tidak ditetapkan, namun daun raket harus datar dan kaku. Susunan bahan untuk daun raket setidaknya memiliki minimal 85% kayu diukur dengan ketebalannya. Lapisan pelekat dalam kayu diperkuat dengan menggunakan bahan berserat seperti serat karbon atau serat kaca atau bisa juga dengan bahan kertas yang dipadatkan, namun bahan tersebut tidak boleh melebihi 7.5% dari total ketebalan atau 0.35mm lebih tipis dari yang dipakai sebagai acuan.


Untuk bagian sisi daun raket pada raket ping ping harus dilapisi dengan karet licin atau halus atau bisa juga berbintik, bila menggunakan bentuk berbintik yang menonjol ke arah luar dalam hal ini tanpa menggunakan spon, maka ketebalan raket dan lapisan lemnya tidak boleh melebihi 2.0 mm, atau jika dengan bahan karet licin dengan bintik pada bagian dalamnya, maka ketebalan karet dan spons tidak boleh melebihi 4.0 mm. Warna bet pada tenis meja atau bola ping pong umumnya berwarna merah (forehand) atau hitam(backhand).


Pada permulaan permainan pemain akan saling menukar raket untuk saling memeriksa dan memberikan juga kepada wasit untuk di periksa sebelum raket tersebut digunakan untuk permainan atau bertanding.


Bola pada permainan tenis meja atau bola ping pong berukuran diameter 40 mm dan berat sekitar 2,7 gram. Untuk warna bolanya dulunya berwarna putih, namun saat ini sudah banyak digunakan warna orange. Bola ping pong terbuat dari bahan selulosa yang ringan, dan pantulan bola yang baik jika kita jatuhkan dari ketinggian 30.5cm akan menghasilkan ketinggian pantul sejauh 23 hingga 26 cm.


Pada bola tenis meja biasanya terdapat tanda bintang 3 yang artinya menunjukkan kualitas ketinggian dari bola tersebut.


Meja permainan tenis meja. Secara umum ukuran meja permainan tenis meja yang sesuai standar internasional adalah memiliki panjang meja 274 cm dan lebar meja 152.5 cm. Sedangkan untuk tinggi net adalah 15.25 cm dan jarak antara sisi meja dengan ujung net adalah sebesar 15.25 cm juga. Tinggi meja permainan tenis meja adalah 76 cm.


ukuran lapangan tenis meja

Cara Bermain Permainan Tenis Meja

Terdapat dua jenis permainan tenis meja yang sering dimainkan yaitu permainan tunggal dan permainan ganda. Untuk memahami cara memainkan permainan tenis meja untuk permainan tunggal dan ganda perhatikan penjelasan di bawah ini.


Cara Bermain Tenis Meja untuk Pemain Tunggal

  • Setiap terjadi bola mati ama akan menghasilkan poin satu
  • Servis akan melakukan pergantian saat mencapai poin kelipatan dua seperti poin empat, enam, dan seterusnya
  • Orang yang memegang posisi servis dapat secara bebas menempatkan bola dari segala penjuru lapangan
  • Saat permainan satu set berakhir dalam hal ini pemain mencapai nilai sebelas, maka kemenangan dapat diraih jika berhasil mencapai tiga atau empat kali kemenangan set lagi.
  • Jika terjadi deuce, maka permainan dapat berakhir jika selisih nilai mencapai 2, Misalnya 15-13 atau 18-16.

Cara Bermain Tenis Meja untuk Pemain Ganda

  • Setiap terjadi bola mati maka akan dihitung sebagai nilai satu.
  • Servis bergantian terjadi setiap mencetak poin kelipatan 2.
  • Pemain secara bergantian menerima bola dari lawan
  • Pemegang servis hanya bisa menempatkan bola ke ruang kamar sebelah kanan lawan.
  • Permainan satu set berakhir apabila pemain mencapai berhasil memperoleh nilai 11, dan kemenangan dapat dipastikan jika berhasil mencapai 3 atau 4 kali kemenangan set.
  • Apabila terjadi deuce, maka permainan berakhir jika selisih nilai adalah 2, seperti 13 - 11 atau 15 - 17


Induk Olahraga Tenis Meja

Di Indonesia sendiri permainan bola ping pong cukup digemari baik oleh kaum muda maupun tua. Induk Olahraga tenis meja atau ping pong di Indonesia bernama Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia atau biasa disingkat dengan nama PTMSI. Sedangkan di dunia Internasional permainan tenis meja diatur oleh ITTF (Internasional Table Tennis Federation) yang terdiri dari 217 anggota dan didirikan sejak tahun 1961.